DKP Kukar Sosialisasikan Gemar Konsumsi Susu dan Telur

Ketua PKK Kukar Maslianawati Edi Damansyah. 
Ketua PKK Kukar Maslianawati Edi Damansyah, memberikan sambutan saat sosialisasi Gemar Konsumsi Susu dan Telur di Muara Badak. (Ist/ Prokom Kukar)

 359 total views,  2 views today

Muara Badak, WARTAIKN.COM – Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Kutai Kartanegara (DKP Kukar) menggelar sosialisasi tentang pentingnya mengonsumsi susu dan telur ayam bagi anak-anak, agar menjadi generasi sehat dan cerdas untuk menyongsong Indonesia emas 2045.

Sosialisasi Gemar Minum Susu dan Makan Ikan yang digelar di Kecamatan Muara Badak pada 30 Mei ini hasil kerja sama dengan PKK Kukar, dalam rangka memeriahkan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-53 Tingkat Kabupaten Kukar.

Sosialisasi tersebut dihadiri sejumlah pihak terkait dan disaksikan Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kukar sekaligus Bunda PAUD, Maslianawati Edi Damansyah.

“Kegiatan ini melibatkan 250 anak yang mendapatkan bantuan susu dan telur. Ini adalah kali ketiga program serupa diselenggarakan sejak tahun 2023,” kata Hesty, selaku Kepala Bidang Konsumsi dan Penganekaragaman Pangan pada Dinas Ketahanan Pangan Kukar, di acara tersebut.

Pemerintah Kabupaten Kukar melalui Dinas Ketahanan Pangan, lanjut ia, secara rutin sejak 2023 hingga kini aktif memberikan sosialisasi dan edukasi tentang Pola Pangan Beragam, Bergizi Seimbang, dan Aman (B2SA), khususnya melalui gerakan minum susu dan makan telur kepada siswa sekolah dasar di Kukar.

“Tujuan utama dalam kegiatan ini adalah mengedukasi masyarakat mengenai manfaat gizi yang terkandung dalam susu dan telur sebagai sumber protein, kalsium, dan nutrisi penting lainnya,” ujar Hesty.

Nutrisi tersebut penting untuk mendukung pertumbuhan, menjaga kesehatan, dan daya tahan tubuh, terutama pada anak-anak.

Sedangkan pada 2025 ini, Dinas Ketahanan Pangan Kukar berencana melanjutkan sosialisasi minum susu dan makan telur di delapan kecamatan, yaitu Muara Badak, Sangasanga, Muara Jawa, Muara Kaman, Loa Kulu, Muara Wis, Kota Bangun, dan Kecamatan Kota Bangun Darat. (Adv).

wartaikn.com @ 2023