540 total views, 4 views today
Sebulu, WARTAIKN.COM – Setelah menjadi tuan rumah perayaan Pekan Raya Sebulu pada tahun 2022 dan tahun ini dipercaya lagi menjadi tuan rumah Pekan Raya Sebulu 2023 dari tanggal 11-15 Oktober di Desa Sebulu Ulu, Kecamatan Sebulu, kepala desa (kades) setempat ingin tahun depan desanya jadi tuan rumah lagi.
“Saya bersama masyarakat berterimakasih kepada Pemkab Kutai Kartanegara dan Camat Sebulu karena tahun ini ditetapkan kembali menjadi tuan rumah Pekan Raya Sebulu. Semoga tahun depan ada lagi kegiatan yang sama dan desa kami ditetapkan lagi menjadi tuan rumah,” kata Kades Sebulu Ulu Zul Haidir di Sebulu Ulu, Jumat (13/10).
Ia dan warga setempat ingin desanya menjadi tuan rumah lagi karena ada banyak keuntungan yang diperolah, seperti seni dan budaya lokal menjadi lestari karena ditampilkan di pentas pekan raya, pendapatan masyarakat meningkat karena UMKM yang berjualan menjadi laris, banyak pengunjung dari berbagai desa dan daerah lain yang berkunjung ke desa tersebut.
Berdasarkan pantauan, Pekan Raya Sebulu yang belangsung sejak hari pertama hingga saat ini, di Lapangan Desa Sebulu Ulu, selalu berlangsung meriah karena dikunjungi warga bukan hanya desa setempat, tapi juga dari desa lain.
Pagelaran yang berlangsung selama lima hari tersebut menampilkan pentas musik dengan berbagai genre dan diisi dengan panampilan tari-tarian tradisional.
Kepala Desa Sebulu ulu Zul Haidir sangat mengapresiasi Pekan Raya Sebulu 2023, karena Desa Sebulu Ulu menjadi ramai dan sangat menarik perhatian warga lokal,khususnya di Kecamatan Sebulu.
“Alhamdulillah pekan raya ini ditetapkan di Desa Sebulu Ulu, kami sangat menyambut dengan baik dan UMKM yang berada di sini mendapatkan pemasukan lebih dari biasanya,” ucap Zul.
Dia menginginkan agar kegiatan ini tetap konsisten berjalan dari tahun ke tahun, guna meningkatkan pendapatan masyarakat, khususnya bagi pelaku UMKM lokal.
“Mudah-mudahan tahun depan, akan diadakah lagi, Alhamdulillah ini tahun kedua untuk pekan raya di Kecamatan Sebulu ” ungkapnya
Ia juga berharap, kegiatan seperti ini dapat membantu pemasukan warga lokal melalui produk-produk yang mereka jajakan pada acara Pekan Raya Sebulu 2023, sehingga dapat lebih meningkatkan pendapatan UMKM masyarakat Sebulu. (Rob/ Adv / Diskominfo Kukar)