406 total views, 4 views today
Samarinda, WARTAIKN.COM – Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalimantan Timur (Dispora Kaltim) berupaya meningkatkan prestasi atlet bola voli melalui pembinaan rutin, baik pembinaan melalui latihan, sparing, maupun melalui kejuaraan.
Salah satunya adalah pembinaan dengan menggelar Kejuaraan Bola Voli Piala Gubernur 2024 yang digelar pada 12 hingga 20 Oktober lalu, yakni kejuaraan yang diikuti para pevoli dari berbagai daerah di Kaltim, meski tim peserta paling banyak berasal dari Samarinda.
Menurut Rasman Rading, Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim, tujuan dari pelaksanaan kejuaraan ini bukan hanya untuk menunjukkan kemampuan para atlet, tetapi juga sebagai ajang pembinaan olahraga yang strategis.
“Kejuaraan ini penting untuk meningkatkan prestasi daerah, mempererat solidaritas, untuk membentuk karakter tanggung jawab, termasuk sebagai daya saing atlet untuk menuju kejuaraan lain baik yang lokal, regional, nasional, bahkan internasional ke depan,” ujar Rasman.
Sementara dalam Kejuaraan Bola Voli Piala Gubernur 2024 ini, dari total 48 tim yang bertanding, Samarinda berhasil memborong gelar juara di hampir semua kategori, baik tingkat pelajar maupun umum.
Ajang yang diikuti 14 klub pelajar putra, 12 klub pelajar putri, dan 12 klub umum putra ini berlangsung meriah dan penuh persaingan sengit.
Di kategori pelajar putra, tim Vini Vidi Vici dari Balikpapan berhasil keluar sebagai juara pertama. Namun, tim Gajah Mungkur Samarinda berhasil membawa pulang posisi kedua.
Untuk pelajar putri, SMAN 5 Samarinda meraih posisi tertinggi sebagai juara pertama, diikuti Borvas Balikpapan di posisi kedua dan Camar Samarinda di posisi ketiga.
Kategori umum putra didominasi oleh BFC Samarinda yang sukses meraih juara pertama, sementara Barata Kabar menjadi runner-up.
Pelindo Kenangan dan Utama Karya, keduanya dari Samarinda, melengkapi posisi tiga besar. Di kategori umum putri, Samarinda kembali menorehkan prestasi melalui Legend Samarinda yang menjadi juara pertama, diikuti Politani Samarinda dan Gajah Mungkur Samarinda.
Keberhasilan Samarinda di berbagai kategori menunjukkan potensi besar daerah ini dalam dunia bola voli, baik di kalangan pelajar maupun di level umum. (adv/ Dispora Kaltim)