Kukar Kolaborasi dengan Perusahaan Tingkatkan SDM Pelajar dan Mahasiswa

Sekda Kukar di SMK Wikrama
Sekda Kukar Sunggomo saat melakukan kunjungan ke SMK Wikrama I Garut. (foto: Prokom Kukar)

 424 total views,  2 views today

Tenggarong, WARTAIKN.COM – Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) melakukan kolaborasi dengan perusahaan setempat untuk meningkatkan sumber daya manusia (SDM) pelajar dan mahasiswa, yakni mereka disiapkan untuk menggantikan posisi kerja baik di perusahaan maupun pemerintahan.

Saat ini terdapat sebanyak 83 generasi muda Kukar yang mendapat beasiswa khusus hasil kerja sama dengan perusahaan. Ke-83 orang tersebut masih menjalani pendidikan di SMK dan perguruan tinggi di Jawa Barat.

“Sebanyak 83 putra putri Kukar yang menempuh pendidikan di Jabar itu adalah, mereka yang bersekolah di SMK Wikrama 1 Garut sebanyak 35 orang, terdiri dari angkatan satu 7 orang, angkatan kedua 17 orang, dan angkatan ketiga 11 orang,” kata Sekretaris Kabupaten Kukar Sunggono di Tenggarong, Senin (24/2)

Kemudian jumlah mahasiswa Kukar yang kuliah di Telkom University Bandung sebanyak 34 orang, terdiri dari angkatan kesatu 14 orang dan angkatan kedua 20 orang.

Pemkab Kukar menetapkan SMK 1 Wikrama, kata dia, karena waktu itu Sunggono selaku Ketua Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) Pemkab Kukar, mengetahui banyak generasi Kukar yang mau masuk ke perusahaan tambang minyak dan gas serta perusahaan kelapa sawit.

Tetapi banyak dari mereka tidak diterima di sejumlah perusahaan tersebut karena tidak memiliki kompetensi yang memadai, khususnya kompetensi di bidang manajemen tingkat menengah.

Kemudian ada informasi bahwa SMK Wikrama di Bogor dan Garut memiliki kompetensi untuk mendidik itu semua, sehingga dari sini dilakukan komunikasi dengan perusahaan untuk mendidik generasi Kukar agar memiliki kompetensi yang dibutuhkan.

Perusahaan memerlukan tenaga putra putri Kukar, sedangkan Pemkab Kukar punya kewenangan terkait pendidikan, makanya kemudian dilakukan kolaborasi sehingga disepakati bahwa perusahaan yang membiayai di awal masuk sekolah.

wartaikn.com @ 2023