408 total views, 2 views today
Samarinda, WARTAIKN.COM – Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalimantan Timur (Dispora Kaltim) memberikan apresiasi tinggi kepada Pengurus Provinsi (Pengprov) Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kaltim, atas konsistensinya dalam membina atlet bola voli secara berkelanjutan.
Melalui program-program pembinaan yang terus berkelanjutan, PBVSI Kaltim berhasil memupuk talenta lokal, terutama dengan torehan prestasi dominasi klub-klub dari Samarinda dalam berbagai kategori pada Kejuaraan Bola Voli Piala Gubernur 2024.
“Saya mengapresiasi Pengcab PBVSI Kota Samarinda melalui sejumlah klub yang aktif dalam pembinaan dan membudayakan olahraga bola voli di tengah masyarakat,” ujar Rasman Rading, Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kaltim.
Rasman juga mengimbau agar PBVSI Kaltim tetap konsisten dalam memantau atlet yang berpotensi menjadi tim solid untuk berkompetisi di kejuaraan lainnya, karena disadari bahwa pembinaan atlet tidak bisa hanya di musim-musim tertentu, namun harus dilakukan terus menerus untuk melahirkan generasi tangguh.
Ke depan, Dispora Kaltim berharap agar pembinaan atlet bola voli di Kaltim tidak hanya berhenti di kejuaraan lokal, tetapi juga diperluas ke turnamen nasional, termasuk turnamen pelajar.
Hal ini perlu dilakukan karena atlet yang dibina saat ini merupakan atlet muda yang masih memiliki masa dean panjang, yakni masih banyak waktu dan kesempatan untuk para pelajar meningkatkan talenta agar ke depan bisa meraih prestasi hingga tingkat internasional.
” Dalam hal ini, pembinaan harus melibatkan pelatih yang kompeten di tingkat provinsi dan maupun tingkat nasional, serta memperkuat fisik dan teknik para atlet,” kata Rasman. (adv)