Deklarasikan Pakar Kaltim, Siap Dukung Erick Thohir

 358 total views,  2 views today

SAMARINDA – Menteri Badan Usaha Milik Negera (BUMN), Erick Thohir nampaknya tengah mempersiapkan sejumlah mesin politik menuju Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 mendatang. Buktinya, dukungan terus berdatangan dari hampir seluruh penjuru tanah air. Terbaru, datang dari Kaltim.

Sejumlah anak muda yang tergabung dalam Pusat Kedaulatan Rakyat (Pakar) Kaltim menyatakan dukungan terhadap Erick Thohir. Tentunya dengan melihat sejumlah prestasi dan keberhasilan kinerja Erick Thohir selama ini.

“Pakar ini merupakan organisasi nasional. Awalnya terbentuk di Jakarta, kemudian selanjutnya terbentuk di daerah-daerah. Saat ini sudah ada 17 provinsi yang terbentuk, termasuk di Kaltim sendiri. Nanti segera menyusul ke daerah-daerah lain,” kata Bendahara Umum (Bendum) Majelis Pimpinan Nasional (MPN) Pakar, Anderyan Noor dalam keterangan pers, Rabu (16/2) kemarin.

Pihaknya terang dia, akan bersinergi dengan Erick Thohir. Terutama menghubungkan program Kementerian BUMN dengan kepentingan masyarakat. Ada tiga bidang yang menjadi fokus utama perhatian mereka, yakni pendidikan untuk rakyat, lingkungan hidup, serta penguatan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

“Kita sebagai anak muda mendorong beliau (Erick Thohir, Red), entah nanti sebagai RI 01 (Calon Presiden, Red) ataukah RI 02 (Calon Wakil Presiden, Red) pada saatnya nanti. Yang jelas, kami melihat bahwa beliau ini bersih dan tanpa cacat serta mempunyai integritas yang sangat baik. Beliau juga berhasil saat menjadi Ketua Jurkam (Juru Kampanye, Red) Presiden Jokowi saat Pilpres (Pemilihan Presiden, Red) 2019 lalu. Kemudian saat menjadi Menteri BUMN juga terlihat jelas kinerjanya,” ungkapnya.

Sementara Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pakar Kaltim, Arfan Matong menyebut Pakar merupakan organisasi rakyat yang terbentuk atas kesadaran kaum muda. Tentunya dengan dilandasi semangat Pancasila demi kedaulatan rakyat. Yang tergabung dalam pakar ini merupakan kaum muda lintas organisasi dan profesi. Tujuan utamanya adalah bergerak bersama rakyat demi tercapainya Indonesia Merdeka yang berdaulat.

“Saat ini terbentuk untuk pengurus di Kaltim. Mudah-mudahan nanti segera terbentuk untuk pengurus kabupaten dan kota. Kita melihat kinerja Pak Erick Thohir ini bagus, sehingga mau kita sinergikan dengan masyarakat. Terutama UMKM,” ungkap Arfan Mating didampingi Sekretaris MPW Pakar Kaltim, Andri Susanto Bethan.

Disinggung soal tambang di Kaltim yang kerap bersinggungan dengan masalaah lingkungan, dipastikan juga akan menjadi perhatian mereka. Namun bentuk perjuangan yang mereka lakukan pastinya dengan cara yang lebih elegan.

“Misalnya kita beraudiensi dengan instansi terkait agar bisa mencarikan solusi terbaik. Yang jelas, fokus utama kita di tiga program ini. Kita pasti akan berjuang untuk kepentingan masyarakat. Termasuk mensinergikan program tadi,” tambah Andri Susanto Bethan. */her)

wartaikn.com @ 2023