Meski Sakit ‘Udin Mex’ Tetap Semangat Gelar Acara Maulid

 364 total views,  6 views today

SAMARINDA: Perayaaan Mulid Nabi Muhammad SAW  dilaksanakan dengan berbagai cara, salah satunya yang dilaksanakan oleh Ketua Umum Kerukunan Keluarga Besar Muara Pahu ( KKBMP ) HM. Tajuddin Noor atau yang lebih dikenal dengan Udin Mex di  Pendopo dan Langgar di kediaman  rumahnya  Jk. Marsda Saleh Samarinda , Rabu  (20-19-2021)
Kegiatan berlangsung sangat  meriah, karena sebelum acara yang dihadiri sekitar dihadiri kurang lebih 250 orang ini dimeriahkan dengan pembacaan syair Habsy oleh Majelis Ta’lim Alwasliah Samarinda.
Luar biasa, meski tuan rumah HM. Tajuddin Noor dalam kondisi sakit, tapi semangat beliau untuk memperingati maulid Nabi Muhammad SAW  sangat luar biasa.
Dan semangat  inilah yang tentunya bisa menginspirasi dan mengedukasi kita semua, sebagai teladan cinta kita kepada Rasulullah Saw.
Menurut Yahya, kegiatan tersebut menghadirkan Penceramah dari Provinsi Kalimantan Barat yaitu Habib Abubakar  Muhammad Assegaf dan Habib Alwi Assegaf .
Dalam ceramahnya para Habaib ini  menyampaikan tidak ada perkumpulan yang lebih baik didunia ini, selain berkumpul di majelis, mengenang perjuangan Rosulullah SAW. Dan majelis inilah yang akan menjadi saksi dihadapan Allah tentang cinta kita kepada Rasulullah Saw. Mejelis ituh yang  menjadi penghias  taman taman  yg indah di  surga  nanti.
Dalam ceramahnya juga para Habaib tersebut menyampaikan bahwa bukan karena sholat kita  kita mulia, bukan karena Tahajjud kita kita mulia, kita mulia karena menjadi umat Rasulullah SAW, dan itulah yang membedakan kita dari umat yang lain nya.
Dalam kesempatan yang sama, penceramah juga menyampaikan bahwa malaikat mampu menghitung air yang diturunkan dari langit sejak awal sampai sekarang , tetapi malaikat tidak mampu menghitung pahala membaca sholawat kepada nabi Muhammad Saw. Itulah nikmatnya kita menjadi umat Rasulullah SAW .
Diakhir ceramahnya para Da’i tersebut  juga mendo’akan HM.Tajuddin Noor, agar Allah mengangkat penyakit yang dideritanya, diterang hati dan jiwa, di jaga keturunannya, dan dimudahkan urusannya didunia dan diakhrirat. (*/Yahya)

wartaikn.com @ 2023