Kecamatan Sambar Mantapkan Diri Jadi Mitra IKN

Camat Sambar
Camat Samboja Barat Burhanuddin (IG)

 400 total views,  2 views today

Sambar, WARTAIKN.COM – Kecamatan Samboja Barat (Sambar) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), memantapkan diri menjadi daerah mitra Ibu Kota Nusantara (IKN), salah satunya adalah terus menguatkan sektor pertanian dalam arti luas, karena pangan merupakan kebutuhan utama setiap orang.

“Hingga kini kami terus mendorong masyarakat baik kaum muda maupun Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) untuk mempersiapkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) yang bergelut di sektor pertanian termasuk bagi petani pemula,” ujar Camat Samboja Barat Barhanuddin.

Kemantapan wilayah Sambar dalam meningkatkan sektor pertanian ini diawali dari November tahun 2023 lalu, yakni saat itu digelar Nusantara AGRIFest yang diselenggarakan Otorita IKN bersama para mitra, dilaksanakan di Desa Margo Mulyo.

Nusantara AGRIFest yang digelar kala itu, merupakan forum belajar dan promosi pertanian berkelanjutan yang berisikan rangkaian kegiatan temu petani, forum bisnis, pameran, pasar seni dan pasar murah pangan serta berbagai bentuk kesenian.

Acara tersebut juga berisi beragam diskusi tentang bagaimana pertanian yang ada di IKN dan di Kukar bisa terkoneksi dan membangun ekosistem untuk mengembangkan pertanian, karena arah pembangunan di IKN adalah pembangunan pertanian yang sejalan dengan pengendalian hutan.

Berangkat dari giat tersebut, maka pertanian dalam arti luas di kawasan ini makin tumbuh karena ada pengetahuan baru yang diperoleh masyarakat mulai dari pengolahan lahan, pemeliharaan, pascapanen, hingga jaringan pasar.

“Banyak keberhasilan yang dicapai petani di sini, antara lain perkebunan ketimun yang rata-rata menghasilkan Rp100 Juta dalam sebulan, ada pula kebun hidroponik yang hasilnya bahkan sudah dikirim ke daerah, termasuk aneka buah-buahan,” katanya.

wartaikn.com @ 2023