167 total views, 167 views today
Legislator Kaltim Tingkatkan Kapasitas Guru Ngaji Melalui Metode Ummi
Samarinda, WARTAIKN.COM – Anggota DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Firnadi Ikhsan bekerja sama dengan Rumah Belajar Cahaya Qur’an Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), meningkatkan kapasitas guru mengaji melalui pelatihan dengan menggunakan metode Ummi.
Pelatihan yang berlangsung di Tenggarong pada Jumat, 4 Juli 2015 ini diikuti puluhan guru dari Taman Pendidikan Quran (TPQ) se- Kabupaten Kukar, agar kemampuan mereka meningkat dalam memberikan pembelajaran Quran kepada anak didik.
“Kami ingin mendorong lahirnya guru ngaji bersertifikasi yang mampu membina anak-anak dengan metode yang tepat. Ini bagian dari ikhtiar membentuk generasi Qur’ani sejak usia dini,” ujar Firnadi.
Pembelajaran Al-Quran dengan metode Ummi merujuk pada penerapan pembelajaran oleh ibu (umi) kepada anaknya, yakni dengan penuh kelembutan, sehingga materi pembelajaran dirancang agar mudah dipahami oleh peserta didik.
Suasana belajar dalam metode ini pun dirancang menyenangkan agar peserta didik nyaman dan termotivasi untuk belajar, kemudian proses pembelajaran dilakukan untuk menyentuh hati guna menumbuhkan kecintaan anak pada Quran.
Firnadi menyatakan bahwa pelatihan ini sepenuhnya gratis, mulai dari penyediaan tempat, instruktur, hingga proses sertifikasi kelulusan metode Ummi, sehingga para guru ngaji tersebut tinggal tekun mengikuti pelatihan hingga menjadi profesional dan mengantongi sertifikat ketika dinyatakan kompeten.
“Kami juga terbuka bekerja sama melalui metode lain seperti kerja sama dengan Tilawati dan Qiroati agar masyarakat memiliki lebih banyak pilihan dalam belajar Siapa saja yang ingin belajar, mengajar, atau memperdalam Quran, kami bantu menfasilitasi” katanya. (Adv)